Langsung ke konten utama

Cara Menghilangkan Watermark TikTok Secara Online Tanpa Aplikasi

Mau menghilangkan tulisan ataupun logo tiktok? Jika iya, silahkan simak artikel ini sampai selesai. Pasalnya, cara menghilangkan watermark di video tiktok secara online dan tanpa aplikasi ini bisa dilakukan di HP Android ataupun iPhone.


Seperi yang diketahui, tiktok adalah salah satu jejaring sosial berbagi video pendek yang cukup populer sampai saat ini. Melalui TikTok ini, para pengguna bisa membuat video menyanyi ataupun menari.

Namun, semua video yang diunggah biasanya terdapat tulisan watermark beserta logo TikTok pada bagian bawah. Hal tersebut pastinya sangat mengesalkan bukan? Pasalnya, watermark tersebut akan muncul ketika video tersebut dibagikan ke media sosial lain.

Sebenarnya ada banyak cara menghilangkan tulisan watermark ataupun logo TikTok mulai dari tanpa aplikasi dan secara online. Kamu bisa menghilangkan watermark tersebut di Hp Android dan iPhone. Silahkan simak informasi lengkapnya di bawah ini.

Umumnya, video tiktok yang sudah kamu tonton akan secara otomatis tersimpan di dalam folder cache. Oleh sebab itu, kamu bisa menghilangkan watermark dengan cara mengubah file cache tersebut.

Berikut cara menghilangkan watermark tiktok tanpa aplikasi:

Buka aplikasi TikTok di Hp Android kamu.
Cari dan pilih video tiktok yang ingin dihilangkan watermark nya.
Tonton video tersebut sampai selesai. Jika tidak sampai selesai, video akan rusak dan tidak bisa diputar.
Buka aplikasi File Manager.
Masuk ke Penyimpanan Internal → Android → Data.
Cari dan buka folder com.ss.android.ugc.trill.go.
Setelah itu, buka folder Cache → Video → Cache → file video tiktok tadi tersimpan disini.
Langkah selanjutnya, silahkan ganti nama file cache dengan akhiran .mp4 agar file cache tadi berubah menjadi video tiktok tanpa watermark.
Selesai.

Setelah mengikuti cara di atas, silahkan pindahkan file video tadi ke galeri atau bisa kamu tonton sepuasnya tanpa adanya logo tiktok lagi.

Cara Menghilangkan Watermark Tiktok Secara Online

Selain tanpa aplikasi, kamu juga bisa menghilangkan logo tiktok secara online. Snaptik adalah salah satu situs yang mampu mengunduh video tiktok tanpa watermark. Caranya, cukup salin tautan video tiktok yang ingin dihilangkan watermarknya, lalu pastekan pada kolom yang tersedia.

Berikut cara menghilangkan watermark tiktok online:


Pertama, buka aplikasi TikTok di Hp Android atau iPhone kamu.
Cari video tiktok milik sendiri ataupun orang lain.
Tekan ikon bagikan yang ada di bagian bawah menu like lalu klik opsi Salin tautan.
Setelah itu, buka aplikasi Chrome ataupun Firefox.
Kunjungi situs web Snaptik.
Paste link video tiktok yang sudah kamu salin tadi ke kolom yang tersedia, lalu klik ikon Download.
Setelah prosesnya selesai, silahkan klik Unduh MP4.
Selanjutnya, tunggu sampai proses unduhan selesai.

SaveTik adalah layanan TikTok downloader online besutan GadgetIn. Melalui layanan SaveTik ini, video TikTok yang ingin kamu simpan tidak lagi memiliki watermark.

Cara menghilangkan logo TikTok di SaveTik by GadgetIn:

Buka aplikasi TikTok di HP Android, iPhone, laptop ataupun PC kamu.
Cari video TikTok yang ingin kamu simpan.
Klik ikon tanda panah atau opsi ‘bagikan’ lalu pilih Salin tautan.
Setelah itu, buka laman savetik.gadgetin.net.
Tempel tautan video yang sudah kamu salin tadi ke kolom yang tersedia lalu klik tombol Search.
Tunggu sampai muncul preview dari video TikTok.
Klik peview yang ada di bawah kolom pencarian.
Terakhir, klik opsi download (no watermark).
Tunggu sampai proses unduhan selesai.

Setelah mengikuti cara di atas, video tiktok tadi akan secara otomatis tersimpan di galeri HP kamu. Silahkan cek apakah kamu sudah berhasil menghilangkan watermark atau belum.

Bagi kamu yang ingin menghapus watermark TikTok di HP Android, cara di bawah ini bisa menjadi pilihan terbaik. Ada dua cara yang bisa dilakukan yaitu menggunakan aplikasi tambahan dan situs edit video.

1. Aplikasi SnapTik

Cara yang pertama yaitu dengan bantuan aplikasi Snaptik. Aplikasi ini terbukti mampu menghilangkan logo Tiktok dengan cepat, mudah dan aman digunakan.

Berikut cara menghilangkan watermark tiktok di hp android:

Pertama, buka aplikasi tiktok di hp Android kamu.
Cari video tiktok yang ingin dihilangkan watermarknya.
Tekan ikan bagikan lalu pilih opsi Salin tautan.
Buka aplikasi Google Play.
Silahkan unduh dan instal aplikasi Snaptik.
Buka aplikasi tersebut.
Paste link video tadi ke kolom yang tersedia lalu klik Download.
Tunggu sampai muncul thumbnail beserta judul video tiktok.
Selanjutnya, klik Download Video (No Watermark).
Selesai.

Bagaimana mudah bukan? Cukup ikuti langkah-langkah di atas, kamu sudah bisa menghilangkan logo tiktok di Hp Android.

2. Kapwing Studio

Selain Snaptik, kamu juga bisa menghilangkan logo tiktok di Hp Android dengan bantuan situs web Kapwing Studio. Melalui situs ini, kamu bisa menghapus tulisan watermark tiktok tanpa perlu menginstal aplikasi tambahan apapun.

Berikut cara menghilangkan watermark tiktok tanpa aplikasi:

Pertama, buka aplikasi tiktok di Hp Android kamu.
Cari dan pilih video tiktok yang ingin dihilangkan watermark.
Klik ikon bagikan lalu pilih opsi Salin tautan.
Setelah itu, buka aplikasi chrome atau firefox.
Kunjungi situs Kapwing Studio.
Pada halaman depan situs, silahkan klik Get Started.
Paste link video tiktok tadi ke kolom yang tersedia.
Tunggu sampai muncul video tiktok.
Klik Edit Video, lalu pilih opsi Crop.
Silahkan crop video TikTok tersebut agar logo TikTok tidak terbawa.
Jika sudah, klik opsi Done Cropping untuk kembali ke halaman utama.
Selanjutnya, klik tombol Publish.
Selesai.

Meskipun bisa menghilangkan watermark, akan tetapi video tersebut tidak beresolusi 16:9.

Selain cara di atas, kamu juga bisa menghilangkan watermark di Hp iPhone. Pasalnya, terdapat 2 cara yang bisa dilakukan untuk menghapus logo tiktok dengan lebih mudah dan cepat. Namun, cara di bawah ini akan saya pisah menjadi dua bagian karena salah satu caranya hanya bisa dilakukan di versi iOS tertentu.

1. HP iPhone iOS 13

Cara menghapus tulisan watermark tiktok di iPhone yang pertama ini terbilang lebih mudah dan praktis. Pasalnya, kamu bisa menghilangkan watermark tanpa perlu menginstal aplikasi tambahan apapun.

Berikut cara menghilangkan watermark tiktok di iphone ios 13:

Pertama, buka aplikasi tiktok di Hp iPhone kamu.
Cari dan pilih video yang ingin dihilangkan watermark.
Klik ikon Bagikan lalu pilih opsi Live Photo.
Tunggu sampai video tadi berhasil diubah menjadi live photo.
Selanjutnya, buka aplikasi galeri, cari live photo video tiktok tadi.
Tap video tersebut lalu pilih opsi Save as Video.
Selesai.

Setelah mengikuti cara di atas, kamu sudah bisa nonton video TikTok milik sendiri ataupun orang lain tanpa adanya watermark.

2. HP iPhone selain iOS 13

Bagi pengguna Hp iPhone dengan iOS selain iOS 13, kamu juga bisa menghilangkan watermark tanpa perlu menginstal aplikasi tamabahan. Namun, cara di bawah ini hanya bisa digunakan pada video TikTok milik sendiri, bukan video orang lain.

Berikut cara menghilangkan watermark tiktok di iphone tanpa aplikasi:

Pertama, pergi ke menu Settings di Hp iPhone kamu.
Masuk ke General → Accessibility → AssistiveTouch → OFF.
Setelah itu, buka aplikasi TikTok.
Cari video yang ingin kamu hapus watermark.
Rekam video tersebut menggunakan fitur Screen Recording bawaan iPhone.
Selesai.

Demikian informasi mengenai bagaimana cara menghilangkan watermark tiktok di Hp Android dan iPhone. Silahkan pilih cara yang menurut kamu paling efektif, apakah tanpa aplikasi atau secara online.

Copased from: https://gadgetin.net
Rekomendasi Tutorial Lainnya:

Komentar

Postingan populer dari blog ini

5 Merk Coklat Batang yang Paling Enak untuk Makanan

Suka membuat kue sendiri di rumah? Tentu saja Anda akan memerlukan bahan-bahan yang biasa dibeli di toko bahan-bahan kue, seperti tepung, mentega, baking soda, sampai dengan coklat batang khusus untuk membuat kue. Namun, informasi mengenai merk coklat batang yang enak untuk memasak ternyata masih sangat minim tersebar di internet. 5 Merk Coklat Batang yang Paling Enak untuk Makanan  1. Colatta Professional Chocolates Dewasa ini, Anda tidak perlu pusing saat harus mencari merk coklat batang yang enak untuk keperluan membuat kue atau memasak hidangan lain. Pasalnya, sekarang sudah banyak dijual Colatta Professional Chocolates di berbagai supermarket. Merk ini memang sangat terkenal menyajikan beragam coklat blok dengan berbagai jenis. Varian yang ditawarkan Colatta Professional Chocolates ada bermacam-macam, mulai dari Dark, Milk, White, sampai dengan Strawberry Flavored. Selain itu, harga produk ini juga cukup terjangkau. Produk coklat dari Colatta ini mudah diolah menjadi ...

Tahukah Kalian Sejarah Coklat Toblerone? Sejarah Coklat Toblerone

Siapa sih yang engga suka dengan Coklat Toblerone ? Coklat berbentuk segitiga yang unik dan rasa yang khas ini sudah memiliki penggemar di belahan dunia. Tahukah kalian sejarah si coklat segitiga ini? Coklat ini pertama diciptakan oleh Theodor Tobler dan Emil Baumann di Bern, di Swiss pada 1907. Mereka mengembangkan rasa cokelat susu unik yang dicampur dengan nougat, almond, dan madu. Nama Toblerone sendiri merupakan penggabungan dari kata Tobler yaitu nama si pencipta dan Torrone dari bahasa italia yang merupakan sejenis nougat. Toblerone merupakan produk coklat batangan pertama yang mengambil bentuk berbeda dari biasanya dan menjadi ikonik yang konon katanya terinspirasi dari Matterhorn di Pegunungan Alpen dan juga logo Toblerone mengandung gambar beruang yang tersembunyi yang melambangkan kota Bern di Swiss. Coklat Toblerone ini gak cuma memiliki rasa yang manis tapi coklat ini juga merupakan pioner dari produk coklat berisi. Sejak 1970-an sudah dipasarkan berbagai varias...

8 Cara Cek FUP Indihome dan Limit/Batas FUP Terbaru

Beberapa orang mungkin merasa ingin tahu tentang bagaimana berkonsultasi dengan Indihome 2022 FUP. Selain itu, Indihome adalah layanan pemasok internet yang cukup populer digunakan oleh banyak orang. Memverifikasi kuota fup indihome yang telah dihabiskan dapat dilakukan dengan mudah dan cepat. Apa arti fup itu sendiri? Nah, FUP adalah singkatan untuk kebijakan penggunaan yang adil, yang merupakan kebijakan batas penggunaan hanya dalam layanan internet tanpa batas dalam bentuk penurunan kecepatan internet untuk lebih lambat dari sebelumnya jika kuota yang Anda gunakan melebihi melebihi batas. Cara menghitung FUP biasanya berbasis setiap bulan. Penggunaan biaya internet akan dihitung lagi dari 0 GB pada awal setiap bulan. Oleh karena itu, demi kenyamanan sebagai klien dari layanan internet indihome, ia takut untuk memulai kembali modem setiap bulan. Jika Anda ingin mengurangi penggunaan internet karena takut berkurang, Anda disarankan agar Anda selalu  cek FUP Indihome  sebagai ...